Wednesday, May 21, 2014

Aryasatya - 19 bulan

Betapa bersyukurnya kami memiliki anak lucu menggemaskan, aktif, sehat, pintar dan tampan seperti Aryasatya. Agak narsis ya, tapi begitulah yang kami rasakan.. aku rasa semua orang tua begini yaa :)

Usianya saat ini 19 bulan 18 hari, tiada hari kami lalui tanpa senyuman melihat tumbuh kembangnya yang senantiasa meningkat..

Mau coba nge-list ah biar bisa diingat-ingat terus nanti :)

* Bahasa
  Penambahan kata sejak usia 15 bulan yang lalu : minum susu (dua kata), iyah (ayah), oom, kakak, pipis, pup, opung, bintang, sepeda, sabun, petok petook (ayam), pipi (sambil megang kedua pipinya plus gaya diimut-imutin kaya cherrybell), nggak ada, udah, cincin .. Hmm apa lagi yaa..

* Kognitif
   - Melihat makanan berwarna merah langsung bilang : "huh hah" (yang berarti pedas),
   - Melihat asap keluar dari makanan langsung meniupnya (menandakan panas)
   - Melihat ibu atau ayah duduk di toilet, bilang "pipis".
   - Sudah bisa menunjuk mata, hidung, mulut, kuping dan perut saat ditanya.
  - Sudah tau korelasi sampah dan tempat sampah, jika diminta untuk membuang di tempat yang seharusnya.
  - Jika tiba saatnya makan, duduk di tempatnya & meminta bibs.
  - Jika tukang galon datang, mas arya dengan serta merta berlari ke tempat galon disimpan. Ps : tempat nya di dalam lemari kitchen set kami. It's kinda hard to find :).
  

* Emosional
   - Kalau melihat orang lain sedih atau menangis, mas Arya menunjukkan mimik tidak suka dan kadang-kala ikutan menangis. He shows his sympathy.
  - Marah kalau dicuekin, ditunjukkan dengan memukul atau melempar barang / mainan yang sedang dipegangnya. Jangan ditiru ya :)
  - Jika diminta untuk menyayangi ayah, ibu atau orang lain, mas arya akan bilang puk-puk sambil mengelus punggung orang itu. Atau waktu adiknya masih ada di perut, dia selalu mencium atau mengelus-elus perut ibu :)
  - Marah kalau direbut mainannya.

* Motorik halus
  - Sudah dapat memegang sendok dengan lancar, dan selalu berusaha makan sendiri. Kalau ibu nya lagi kepengin nyuapin, terpaksa deh harus rebutan :p
  - Sudah luwes memegang alat tulis (crayon, kapur, bulpen, etc) dan mencorat-coret di kertas.
  - Membentuk lingkaran dan pipih panjang dari play dough. Awalnya masih geli, but he's better now :)
  - Membuka halaman buku yang tipis :)
  - Mulai bisa membuka sendalnya sendiri.
  - Mulai bisa menyikat gigi dengan benar. Meskipun masih sering ga mood juga :) 
  - Menyobek-nyobek kertas tisue menjadi potongan kecil. 
  
* Motorik Kasar 
  - Mulai bisa menggiring bola.
  - Memasukkan bola basket ke dalam keranjang.
  - Menggerakkan mobil-mobilan kecil dengan kakinya.
  - Memanjat teralis. Cuma sampai 2 step aja sih,tapi ibunya udah ketar ketir :p
  - Berlari dengan kencang & sudah dapat menjaga keseimbangan.
  - Loncat-loncat di kasur bersama teman-teman Pepito.

Lagi-lagi perkembangan mas Arya ini menurutku super sekali.. *Ibu narsis* :P 
Semoga ibu selalu bisa memberikan pengasuhan dan stimulus yang tepat untuk mu ya mas :)


 

0 comments: