Monday, February 17, 2014

3M for home decor


Akhir-akhir ini saya sering gemas melihat kunci-kunci berserakan di setiap sudut rumah. Ada di meja makan, di atas kulkas, di meja TV, dll ! Bahkan tempat nya berubah-ubah setiap saat, tergantung mood si penaruh kunci dimana ia hendak meletakkannya. Saya pikir, ini tidak bisa dibiarkan terus menerus. Setiap kali mau memakai kunci, kami harus pusing mencari ke sana ke mari. Harus berteriak dulu ke asisten rumah tangga atau ke penghuni rumah yang lain dimana letak kunci yang dimaksud berada dan ini sangat time consuming, apalagi kalau sedang terburu-buru, semua pun dibuat gelisah. It's such a mess !

Karena itu, saya berencana membeli box penyimpanan kunci. Sudah sempat mencari di toko furniture dan beberapa kali di internet, tapi box kunci yang dimaksud tidak didapat juga. Akhirnya saya berfikir kenapa tidak memanfaatkan barang yang sudah ada saja. Selain tidak menghabiskan tempat, juga supaya irit (hehe, emak-emak sekali yaaa :))

Kebetulan di dekat pintu utama rumah, terdapat hiasan tempel, dan di situ ada space kosong, I think that's the perfect place to put our keys. Saya pun teringat pada stock produk 3M yang sengaja selalu saya simpan di rumah, in case dibutuhkan untuk kondisi-kondisi seperti ini. Saya lalu mengambil 3 pcs mini hooks dan menempelkannya di hiasan tersebut. Agar hasil yang didapatkan sempurna, jangan lupa untuk dengan teliti mengikuti petunjuk di belakang kemasan produk 3M ya.



Saya sendiri lebih suka memakai produk 3M ini, karena lebih simpel, tidak perlu repot menyiapkan paku dan palu serta tidak merusak rumah. Hukss, jadi teringat salah satu sisi tembok rumah yang bopel karena pemakaian paku :( Hasilnya sangat tidak rapi pula. Pokonya I go with this 3M products deh :P. *berasa 3M ambassador ya* :P

Seperti ini lah penampakan tempat penyimpanan kunci slash hiasan dinding kami..


Voilaaa, rapi kaaan ??! :))
Sekarang mau nyari kunci mobil, kunci rumah, kunci motor, kunci Pepito ga perlu lagi pakai stress.. and everybody's happy too:))

Oya, semalam juga sekalian masang hiasan tempel di sisi wall of fame kami, hadiah untuk si ayah di hari Vallentine yang lalu.. Kali ini memakai produk 3M large refill strips.. hihii.. looks good yaa :))

 

ps : nge-post ini saat sudah menjadi SaHm hihii.. I tell you the detail in the next post.. Belum sempat-sempat euy :))



0 comments: